127.000 Warga Serentak Bebersih Bandung

Avatar photo

- Jurnalis

Rabu, 18 September 2024 - 21:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sekitar 127.000 warga dari berbagai elemen Kota Bandung secara serentak menggelar kegiatan bersih-bersih serentak atau dikenal dengan “Bebersih Bandung” dalam memperingati Hari Jadi ke-214 Kota Bandung (HJKB), Selasa (17/9/2024).

Bebersih dimulai pukul 07.30 WIB, dengan melibatkan warga maupun komunitas di berbagai tingkatan, yaitu tingkat kota, kecamatan, dan RW. Di tingkat kota, kegiatan dipusatkan di kawasan Alun-alun Bandung dan sekitarnya.

Pj Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk rasa syukur dan kepedulian warga Kota Bandung mewujudkan lingkungan yang bersih dan nyaman.

“Ini merupakan kepedulian kita ingin Kita Bandung selalu dan dijadikan tempat yang nyaman untuk kita tinggal dan dikunjungi. Bandung ini lokomotifnya adalah pariwisata. Oleh karenanya ini adalah sebuah tonggak sejarah untuk kita jauh lebih peduli terhadap kota,” kata Bambang di sela-sela Bebersih Bandung di Jalan Soekarno.

Baca Juga :  Penjabat Wali Kota Bandung Ucapkan Selamat HUT TNI ke-79 pada Ziarah Nasional di Taman Makam Pahlawan Cikutra

Menurut Bambang kegiatan ini masif dilakukan di seluruh wilayah Kota Bandung. Ia menyebut Bebersih Bandung ini pula merupakan upaya Pemkot Bandung untuk mencegah terjadinya banjir terutama menjelang musim penghujan.

“Ini adalah sebuah momentum untuk kita semua berkomitmen bahwa kita betul betul peduli dengan lingkungan yang ada di kota Bandung,” ujarnya.

Menurutnya, momen Hari Jadi ke-214 Kota Bandung harus menjadi semangat gotong-royong dan kolaborasi warga kota Bandung.

“Oleh karenanya, mari kita saling mengingatkan di antara kita semua untuk kita jauh lebih peduli Ini adalah sebuah manifestasi dan sebuah tonggak sejarah bagi kita semua untuk kita jauh lebih peduli terhadap Kota Bandung,” ungkapnya.

Sebagai informasi, Bebersih Bandung tingkat kota meliputi Jalan Dalem Kaum, Jalan Palestina, Jalan Asia Afrika, Jalan Otista, dan Jalan Sudirman. Peserta yang terdiri dari Wali Kota Bandung, Forkopimda, Sekda, Kepala OPD, ASN, serta berbagai komunitas dan organisasi masyarakat siap bergotong royong membersihkan jalan, trotoar, drainase, serta melakukan pengecatan vandalisme dan pembersihan tumpukan sampah liar.

Baca Juga :  Rencanakan pernikahan dengan matang. Agar memiliki keluarga sehat, keturunan kuat. Menghindari anak terkena berisiko stunting

Kegiatan serupa juga dilakukan di seluruh kecamatan di Kota Bandung. Setiap kecamatan menentukan satu lokasi untuk dibersihkan. Para peserta terdiri dari Kepala OPD, ASN, Camat, Forkopimcam, Lurah, dan berbagai organisasi lokal yang bersama-sama membersihkan jalan, trotoar, drainase, dan tumpukan sampah liar.

Di tingkat RW, kegiatan bersih-bersih melibatkan seluruh RW di Kota Bandung. Setiap RW menentukan satu lokasi, termasuk pengurus RW, pengurus RT, DKM, Posyandu, Karang Taruna RW, dan masyarakat setempat yang fokus membersihkan lingkungan sekitar mereka

Selain menyemarakkan HKJB , acara ini bertujuan untuk mengajak warga menjaga kebersihan lingkungan dengan semangat gotong royong, menjadikan Bandung lebih bersih, indah, dan nyaman bagi semua. (Diskominfo Kota Bandung

Follow WhatsApp Channel klopakindonesia.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

KPK Dalami Peran Ridwan Kamil Dalam Kasus Korupsi Bank BJB
Bio Farma Hadir Sebagai Narasumber Pada Russia-Indonesia Business Forum
Inilah Inpres 9/2025 tentang Percepatan Pembentukan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih
Diantar Raja Abdullah II, Presiden Prabowo Disambut Antusias oleh Diaspora Indonesia
Presiden Prabowo dan Emir Qatar Saksikan Penandatanganan MoU Dialog Strategis RI–Qatar
Farhan: Paguyuban Pasundan Berkontribusi Besar terhadap Pendidikan di Kota Bandung
PGRI dan Praktisi Pendidikan Dukung Rencana Kemendikdasmen “Hidupkan” Penjurusan IPA, IPS dan Bahasa di SMA
Kemendikdasmen Tegaskan Komitmen Indonesia dalam Program Prioritas SEAMEO 2021–2030
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 15 April 2025 - 18:57 WIB

KPK Dalami Peran Ridwan Kamil Dalam Kasus Korupsi Bank BJB

Selasa, 15 April 2025 - 10:35 WIB

Bio Farma Hadir Sebagai Narasumber Pada Russia-Indonesia Business Forum

Senin, 14 April 2025 - 09:45 WIB

Diantar Raja Abdullah II, Presiden Prabowo Disambut Antusias oleh Diaspora Indonesia

Senin, 14 April 2025 - 09:44 WIB

Presiden Prabowo dan Emir Qatar Saksikan Penandatanganan MoU Dialog Strategis RI–Qatar

Senin, 14 April 2025 - 09:40 WIB

Farhan: Paguyuban Pasundan Berkontribusi Besar terhadap Pendidikan di Kota Bandung

Berita Terbaru

PERIKANAN

Budidaya Ikan Nila Mengunakan Sistem Bioflok

Selasa, 15 Apr 2025 - 14:25 WIB

PERIKANAN

Budidaya Ikan Nila bagi Pemula

Selasa, 15 Apr 2025 - 13:23 WIB

PERIKANAN

Ikan Nila VS Mujair

Selasa, 15 Apr 2025 - 12:50 WIB