Wujudkan Kota Bandung Bersih, Pemkot Kembali Gencarkan Program Jumat Bersih

Avatar photo

- Jurnalis

Kamis, 16 Januari 2025 - 08:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Aparat Pemerintah Kota Bandung bersama pihak kewilayahan, BUMD, dan masyarakat akan bersinergi dan berkolaborasi melakukan operasi bersih setiap Hari Jumat melalui Program Jumat Bersih mulai pekan ini.

Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Asep Saeful Gufron mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu upaya dalam menyelesaikan persoalan sampah di Kota Bandung.

“Program Jumat Bersih merupakan upaya strategis dalam mengedukasi masyarakat dan internal jajaran Pemerintah Kota Bandung sendiri. Jadi, kegiatan ini bukan sekadar imbauan saja ke masyarakat untuk menjaga kebersihan,” ujar Asep pada Rapat Persiapan Program Jumat Bersih, Rabu 15 Januari 2025.

Baca Juga :  Superflu Subclade K Menyebar Cepat, Kapan Pertama Muncul dan Bagaimana Dampaknya di Indonesia?

Menurut Asep, antara aparat Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Kota Bandung, kewilayahan, BUMD, dan masyarakat berkolaborasi dan terjun langsung untuk menjaga kebersihan dan menyelesaikan persoalan sampah di Kota Bandung.

Nantinya, OPD Pemkot Bandung beserta jajaran disebar di tiap titik kecamatan. Mereka tidak hanya memantau dan evaluasi tetapi juga ikut berbaur dan terjun langsung bersama BUMD dan masyarakat dalam melakukan upaya bebersih.

Baca Juga :  Bio Farma Tegaskan Komitmen Pelestarian Lingkungan Lewat Aksi Bersih Sungai dan Edukasi Anak Sekolah di Sumedang

“Selain untuk memperkuat kolaborasi dan sinergitas antara aparat Pemerintah Kota Bandung, BUMD, kewilayahan, dan masyarakat, Program Jumat Bersih lahir karena kita semua memiliki tujuan dan harapan yang sama, yakni ingin melihat Kota Bandung yang lebih bersih. Kota Bandung yang bersih tidak hanya dirasakan oleh masyarakat kita sendiri, namun juga wisatawan yang datang ke Kota Bandung,” tutur Asep.

Follow WhatsApp Channel klopakindonesia.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kasus Jambi “Potret Kelam Pendidikan Bangsa Ini”
Perjuangan Kader KB Menembus Medan Berat Demi Gizi Anak Desa Ciguha
Jadwal Resmi TKA SD–SMP 2026: April, Bukan Syarat Kelulusan
Pegadaian Kanwil X Jawa Barat Dukung Tren Loud Budgeting, Generasi Muda Berani Berhemat demi Masa Depan
Mendikdasmen Abdul Mu’ti: Pendidikan Bermutu Harus Libatkan Sekolah, Keluarga, Masyarakat, dan Media
Turunkan Stunting di Sukabumi, Kemendukbangga Lakukan Bedah Rumah dan Intervensi Gizi
Festival Tring! Pegadaian Cirebon Dorong Gaya Hidup Sehat dan Investasi Emas Digital
Ratusan Kader TPK Sukabumi Teguhkan Komitmen Dukung Program Makan Bergizi Gratis MBG 3B

Berita Terkait

Jumat, 16 Januari 2026 - 17:44 WIB

Kasus Jambi “Potret Kelam Pendidikan Bangsa Ini”

Jumat, 16 Januari 2026 - 13:33 WIB

Perjuangan Kader KB Menembus Medan Berat Demi Gizi Anak Desa Ciguha

Kamis, 15 Januari 2026 - 17:05 WIB

Jadwal Resmi TKA SD–SMP 2026: April, Bukan Syarat Kelulusan

Rabu, 14 Januari 2026 - 12:18 WIB

Pegadaian Kanwil X Jawa Barat Dukung Tren Loud Budgeting, Generasi Muda Berani Berhemat demi Masa Depan

Selasa, 13 Januari 2026 - 18:53 WIB

Mendikdasmen Abdul Mu’ti: Pendidikan Bermutu Harus Libatkan Sekolah, Keluarga, Masyarakat, dan Media

Berita Terbaru

NEWS

Kasus Jambi “Potret Kelam Pendidikan Bangsa Ini”

Jumat, 16 Jan 2026 - 17:44 WIB