Peringati Hari Kartini, SRIKANDI Pegadaian Regional Bandung Melakukan Bakti Sosial di Panti Wredha

- Jurnalis

Selasa, 22 April 2025 - 17:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandung, 21 April 2025 – SRIKANDI PT Pegadaian Regional Bandung berkolaborasi dengan Kemitraan dan bina Lingkungan Kanwil Bandung melaksanakan kegiatan Bakti Sosial dalam rangka memperingati hari KARTINI dengan tema “Kartini masa kini: menginspirasi & berkontribusi”. Acara tersebut dilaksanakan di Panti Sosial Tresna Wredha Budi Pertiwi yang beralamat di Jl. Sancang No 2 Burangrang Kec. Lengkong Kota Bandung.

Sumbangan yang diberikan berupa bahan makanan, alat bantu gerak untuk lansia, perlengkapan ibadah serta perlengkapan kebutuhan para lansia lainnya. Selain memberikan bantuan, para SRIKANDI turut membaur bersama para lansia melaksanakan berbagai aktivitas seperti dekorasi kue dan kegiatan hiburan lainnya.
Ketua SRIKANDI Pegadaian Regional Bandung, Tita Agustini mengungkapkan “SRIKANDI merupakan wadah para pekerja Perempuan di PT Pegadaian untuk saling mendukung, menguatkan dan terlibat dalam berbagai kegiatan positif demi pengembangan dirinya, perusahaan dan masyarakat. Dengan semangat Kartini masa kini, SRIKANDI PT Pegadaian Regional Bandung ingin mewujudkan kontribusi nyata terhadap masyarakat terutama kaum Lansia”.

Baca Juga :  Sustainability Bond bank bjb Banjir Peminat, Oversubscribed Hampir 5 Kali Lipat

“Perempuan saat ini tidak hanya berperan di rumah, tapi juga aktif berkontribusi dalam dunia kerja, menjadi pengambil keputusan, sekaligus pengatur keuangan keluarga. Semangat Hari Kartini menginspirasi kami untuk terus maju, berkembang, dan mandiri salah satunya melalui investasi. Kami percaya, wanita hebat adalah mereka yang mampu mengatur masa depan dengan cerdas, termasuk dengan berinvestasi emas sebagai bentuk perlindungan dan perencanaan keuangan jangka panjang.” Tambah Tita Agustini.
Salah satu produk investasi di Pegadaian yang dapat dimanfaatkan oleh Perempuan masa kini adalah Arisan Emas. Produk Cicil Emas dengan sistem arisan yang dapat diikuti oleh minimal 6 orang anggota ini dapat menjadi media investasi sekaligus mempererat kebersamaan terutama bagi komunitas-komunitas Perempuan hebat.

Baca Juga :  Nasabah bank bjb Memenangkan Hadiah Ratusan Juta Rupiah pada Undian Simpeda di Kota Pontianak

Selain merayakan momen kartini, acara ini merupakan salah satu bentuk kegiatan Corporate Social Responsibility PT Pegadaian Kanwil Bandung. Lebih jauh lagi semoga dengan terselenggaranya acara ini menjadi inspirasi bagi banyak orang untuk lebih peduli dengan masyarakat sekitar.

Di akhir acara para SRIKANDI diajak berkeliling panti untuk melihat kondisi lingkungan para lansia, serta mengunjungi lansia yang sedang sakit dan tidak dapat mengikuti aktivitas pada acara tersebut. Hj. Early Rahmawaty selaku ketua Panti sosial Wredha Budi Pertiwi mengungkapkan rasa Syukur dan kebahagiaannya karena telah dikunjungi oleh SRIKANDI PT Pegadaian. Harapannya, acara ini dapat memberikan kebahagiaan kepada para lansia dan semoga silaturahmi ini tetap terjalin erat di masa yang akan datang.

Follow WhatsApp Channel klopakindonesia.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Tingginya Animo Masyarakat Berinvestasi Emas, Pegadaian Jawa Barat Fasilitasi dengan Bazar Emas
Pra Event bank bjb Bandoeng10K Sukses Digelar, Bukti Revitalisasi Identitas Kota Bandung Melalui Semangat Lari dan Kolaborasi
RUPST bank bjb Sepakat Tebar Dividen 65,50 Persen dari Laba Bersih 2024
bank bjb Dukung Penuh Event Yumaju BerlebaRun 2025
Lebaran Usai, Emas Pegadaian Galeri 24 di Wilayah Pegadaian Kanwil Jawa Barat Laris Manis Diburu Masyarakat
bank bjb Imbau Nasabah Agar Waspada Terhadap Segala Bentuk Modus Penipuan
bank bjb Tandatangani MoU dengan PT Sarinah Untuk Dukung UMKM dan Transaksi Digital
bank bjb Hadirkan DIGI Ramadan Street Kuliner Festival untuk Mendorong Digitalisasi Transaksi Kuliner
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 17:09 WIB

Peringati Hari Kartini, SRIKANDI Pegadaian Regional Bandung Melakukan Bakti Sosial di Panti Wredha

Kamis, 17 April 2025 - 15:05 WIB

Tingginya Animo Masyarakat Berinvestasi Emas, Pegadaian Jawa Barat Fasilitasi dengan Bazar Emas

Rabu, 16 April 2025 - 21:38 WIB

Pra Event bank bjb Bandoeng10K Sukses Digelar, Bukti Revitalisasi Identitas Kota Bandung Melalui Semangat Lari dan Kolaborasi

Rabu, 16 April 2025 - 19:16 WIB

RUPST bank bjb Sepakat Tebar Dividen 65,50 Persen dari Laba Bersih 2024

Rabu, 9 April 2025 - 21:39 WIB

bank bjb Dukung Penuh Event Yumaju BerlebaRun 2025

Berita Terbaru

Nasional

Menkes : Jangan Biarkan Nila Setitik Merusak Susu Sebelanga

Rabu, 23 Apr 2025 - 20:00 WIB