TOURING DEMOKRASI KPU JABAR, PARADE MASKOT MERIAHKAN SOSIALISASI PILKADA 2024 DI KARAWANG

Avatar photo

- Jurnalis

Kamis, 14 November 2024 - 18:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Barat menyelenggarakan acara Touring Demokrasi Road To 27 November 2024 di Alun-Alun Kota Karawang, dengan tema “Satu Suara, Satu Harapan: Bersama Maskot, Sukseskan Pilkada Jabar 2024”, pada Selasa (12/11/2024).

Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam Pilkada Jabar mendatang.

Ketua KPU Kota Karawang, Mari Fitriani menyampaikan bahwa Touring Demokrasi ini bertujuan memperkuat kerja sama dan mempersiapkan pelaksanaan Pilkada 27 November 2024.

“Saya mengajak seluruh masyarakat Karawang untuk memastikan diri terdaftar sebagai pemilih dan berpartisipasi aktif dalam Pilkada nanti. Partisipasi Anda penting untuk masa depan Karawang dan Jawa Barat. Selain itu, mari kita juga dukung pengembangan UMKM lokal agar terus berkembang seiring dengan momentum ini,” ujar Mari dalam sambutannya.

Baca Juga :  Australia Apresiasi Komitmen Kemendikdasmen Tingkatkan Kualitas Pendidikan Indonesia

Ketua Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan SDM KPU Kota Karawang, Ikmal Maulana, memimpin sesi bincang yang mengangkat topik pentingnya partisipasi masyarakat dalam Pilkada 2024.

“Masyarakat memiliki peran penting dalam menentukan pemimpin yang akan membawa perubahan positif. Partisipasi aktif adalah cermin dari komitmen kita terhadap demokrasi,” kata Ikmal.

Parade maskot KPUD dari seluruh kota/kabupaten se-Jabar kemudian memeriahkan suasana, diiringi marching band yang membangkitkan semangat. Hiburan dari Zigaz Bandung menambah kemeriahan dan menghibur peserta yang hadir.

Sebagai simbol dukungan dan semangat, penyerahan pataka Kabupaten Karawang dan Kotak Harapan dilakukan kepada tim Touring Demokrasi Road To 2024. Momen ini menjadi pengingat pentingnya kolaborasi dan kesatuan dalam menyukseskan Pilkada.

Baca Juga :  Pelija Investigasi Aliran Sungai yang Tercemar Oleh Limbah Pabrik

Acara diakhiri dengan pelepasan tim Touring Demokrasi yang terdiri dari konvoi kendaraan, termasuk 10 motor dan beberapa mobil operasional.

Melalui kegiatan ini, KPU Provinsi Jabar dan KPU Kota Karawang berharap dapat meningkatkan kesadaran dan kesiapan masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam Pilkada 27 November 2024. Dukungan semua elemen masyarakat sangat penting untuk menciptakan Pilkada yang aman, jujur, dan adil serta memastikan masa depan yang lebih baik bagi Karawang dan Jabar.

Follow WhatsApp Channel klopakindonesia.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kasus Jambi “Potret Kelam Pendidikan Bangsa Ini”
Perjuangan Kader KB Menembus Medan Berat Demi Gizi Anak Desa Ciguha
Jadwal Resmi TKA SD–SMP 2026: April, Bukan Syarat Kelulusan
Pegadaian Kanwil X Jawa Barat Dukung Tren Loud Budgeting, Generasi Muda Berani Berhemat demi Masa Depan
Mendikdasmen Abdul Mu’ti: Pendidikan Bermutu Harus Libatkan Sekolah, Keluarga, Masyarakat, dan Media
Turunkan Stunting di Sukabumi, Kemendukbangga Lakukan Bedah Rumah dan Intervensi Gizi
Festival Tring! Pegadaian Cirebon Dorong Gaya Hidup Sehat dan Investasi Emas Digital
Ratusan Kader TPK Sukabumi Teguhkan Komitmen Dukung Program Makan Bergizi Gratis MBG 3B

Berita Terkait

Jumat, 16 Januari 2026 - 17:44 WIB

Kasus Jambi “Potret Kelam Pendidikan Bangsa Ini”

Jumat, 16 Januari 2026 - 13:33 WIB

Perjuangan Kader KB Menembus Medan Berat Demi Gizi Anak Desa Ciguha

Kamis, 15 Januari 2026 - 17:05 WIB

Jadwal Resmi TKA SD–SMP 2026: April, Bukan Syarat Kelulusan

Rabu, 14 Januari 2026 - 12:18 WIB

Pegadaian Kanwil X Jawa Barat Dukung Tren Loud Budgeting, Generasi Muda Berani Berhemat demi Masa Depan

Selasa, 13 Januari 2026 - 18:53 WIB

Mendikdasmen Abdul Mu’ti: Pendidikan Bermutu Harus Libatkan Sekolah, Keluarga, Masyarakat, dan Media

Berita Terbaru

NEWS

Kasus Jambi “Potret Kelam Pendidikan Bangsa Ini”

Jumat, 16 Jan 2026 - 17:44 WIB