Debat publik calon Bupati dan Wakil Bupati Bandung Barat pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 di Kabupaten Bandung Barat bakal dilaksanakan sebanya tiga kali.
Hal itu diungkapkan Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bandung Barat, Ripqi Ahmad Sulaeman, Minggu 29 September 2024.
Rencananya, kata Ripqi, debat publik pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bandung Barat bakal dihelat selama 60 hari masa kampanye Pilkada Bandung Barat 2024.
“Debat pertama direncanakan itu 20 hari pertama, antara tanggal 15 Oktober sampai 20 Oktober 2024, diantara tanggal itu kalau tidak ada perubahan,” kata Ripqi.
Berdasarkan ketentuan debat kandidat, terang Ripqi, para pasangan calon yang berkontestasi pada Pilkada serentak tersebut maksimal tiga kali.
“Maksimal dalam ketentuan itu debat publik tiga kali, rencananya oleh kita itu dilaksanakan tiga kali,” ujarnya.
“Jadi kalau masa kampanye 60 hari, 20 hari pertama debat kesatu, lalu 20 hari kedua debat kedua, dan 20 hari terakhir debat ketiga,” sebutnya.
Kendati demikian, ungkap Ripqi, terkait jadwal pasti debat publik tersebut bakal disampaikan lebih lanjut.
“Pastinya kita akan sampaikan kembali,” tandasnya.