Kerja Sama Solid Bawa Purwakarta Raih Prestasi Gemilang Program Bangga Kencana

Avatar photo

- Jurnalis

Rabu, 18 September 2024 - 20:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KlopakIndonesia – Kerja sama solid dan konsisten merupakan salah satu kunci yang membawa Purwakarta raih prestasi gemilang Program Bangga Kencana dalam beberapa tahun terakhir. Tak hanya prestasi di tingkat provinsi, prestasi di tingkat nasional pun bukan barang aneh bagi Kabupaten Purwakarta.

Hal ini menjadi salah satu apresiasi dari Ketua Tim Kerja Hubal, Advokasi KIE dan Kehumasan BKKBN Jawa Barat saat mengisi materi pada kegiatan Capacity Building Pengelolaan Sistem Informasi Keluarga (SIGA) dan Penguatan Advokasi Lini Lapangan yang diselenggarakan oleh Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana (DPPKB) Kabupaten Purwakarta,  (18/09/2024).

Baca Juga :  Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil Sebut Indonesia Butuh Generasi Muda Sumedang Yang Produktif, Kompetitif, Bebas Dari Resiko Stunting

Kegiatan yang diikuti oleh 124 peserta dari berbagai unsur pegiat lini lapangan Program Bangga Kencana ini bertujuan untuk meningkatkan semangat dan kerja sama petugas lapangan, mengevaluasi capaian kinerja Program Bangga Kencana, serta menonsolidasikan sisa waktu tahun 2024 untuk mencapai target yang belum tercapai.

Kepala Dinas PPKB Kabupaten Purwakarta, Yayat Hidayat juga menyampaikan hal serupa. Yayat mengapresiasi kinerja seluruh petugas lini lapangan Program Bangga Kencana yang ada di Purwakarta. Tak lupa juga ia menekankan pentingnya koordinasi dan kolaborasi antar tim untuk mencapai hasil yang optimal.

Baca Juga :  bank bjb Raih Penghargaan Bank dengan Layanan Kas Terbaik dari Bank Indonesia

“Kerjasama lintas OPD dan dukungan penuh dari pemerintah daerah menjadi kunci keberhasilan Program KB di Purwakarta,” ucap Yayat.

Kedepan Yayat meminta semua pegiat Program Bangga Kencana di Kabupaten Purwakarta untuk juga fokus pada peningkatan kualitas data dan program di sektor pembangunan ketahanan keluarga. Mulai dari tribina, Kampung KB, sampai dengan UPPKA.

Follow WhatsApp Channel klopakindonesia.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kontribusi Pada Ketahanan Kesehatan Global : Bio Farma Sediakan 271,600 Vial Vaksin bOPV untuk Myanmar
Mentan Amran dan Panglima TNI Perkuat Kolaborasi Wujudkan Swasembada Pangan
Sekda Herman Suryatman Dorong BPR Daerah Cepat Lakukan Perubahan
Mendikdasmen Ajak Insan Pendidikan Kemendikdasmen Wujudkan Rumah Pendidikan dan Layanan Publik RAMAH
10 Jenis Ikan Air Tawar Paling Banyak di Budidayakan
Dukung Kementan, Polri Siapkan Pilot Project Peningkatan Produksi Jagung Nasional
Satpol PP Kota Bandung Kembali Tertibkan Bangunan Liar di Jalan Ibrahim Adjie
Polrestabes Bandung Pastikan Flyover Mochtar Kusumaatmadja Dibuka Saat Tahun Baru dengan Pengamanan Ketat
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 21 Desember 2024 - 13:05 WIB

Kontribusi Pada Ketahanan Kesehatan Global : Bio Farma Sediakan 271,600 Vial Vaksin bOPV untuk Myanmar

Jumat, 20 Desember 2024 - 23:11 WIB

Mentan Amran dan Panglima TNI Perkuat Kolaborasi Wujudkan Swasembada Pangan

Jumat, 20 Desember 2024 - 23:03 WIB

Sekda Herman Suryatman Dorong BPR Daerah Cepat Lakukan Perubahan

Jumat, 20 Desember 2024 - 11:13 WIB

Mendikdasmen Ajak Insan Pendidikan Kemendikdasmen Wujudkan Rumah Pendidikan dan Layanan Publik RAMAH

Jumat, 20 Desember 2024 - 08:46 WIB

Dukung Kementan, Polri Siapkan Pilot Project Peningkatan Produksi Jagung Nasional

Berita Terbaru

PERTANIAN

Budidaya Kangkung

Sabtu, 21 Des 2024 - 08:39 WIB