Kemeriahan HJKB 214, Bebersih Bandung Bakal Hadir di Pusat Hingga Sudut Kota

Avatar photo

- Jurnalis

Jumat, 6 September 2024 - 19:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-214 Kota Bandung (HJKB), Pemerintah Kota Bandung menggelar kegiatan bersih-bersih serentak yang melibatkan berbagai elemen masyarakat atau dikenal dengan “Bebersih Bandung”.

Acara bertajuk “Bersih-Bersih di Sudut Kota Bandung” ini akan berlangsung pada Selasa, 17 September 2024, mulai pukul 07.30 hingga 10.00 WIB, dengan melibatkan ribuan warga di berbagai tingkatan, yaitu tingkat kota, kecamatan, dan RW.

Di tingkat kota, kegiatan dipusatkan di kawasan Alun-alun Bandung dan sekitarnya, meliputi Jalan Dalem Kaum, Jalan Palestina, Jalan Asia Afrika, Jalan Otista, dan Jalan Sudirman. Sebanyak 1.000 peserta yang terdiri dari Wali Kota Bandung, Forkopimda, Sekda, Kepala OPD, ASN, serta berbagai komunitas dan organisasi masyarakat siap bergotong royong membersihkan jalan, trotoar, drainase, serta melakukan pengecatan vandalisme dan pembersihan tumpukan sampah liar.

Baca Juga :  Sambut Pemimpin Baru Kota Bandung, DPRD: Mari Dukung dan Beri Kesempatan Mereka Bekerja!

Kegiatan serupa juga dilakukan di seluruh kecamatan di Kota Bandung, di mana setiap kecamatan menentukan satu lokasi untuk dibersihkan dengan melibatkan minimal 200 orang per kecamatan. Para peserta terdiri dari Kepala OPD, ASN, Camat, Forkopimcam, Lurah, dan berbagai organisasi lokal yang bersama-sama membersihkan jalan, trotoar, drainase, dan tumpukan sampah liar.

Baca Juga :  Great Bandung 2024 Ramaikan HJKB 214 dengan Bazaar Unik Bayar Pakai Sampah

Di tingkat RW, kegiatan bersih-bersih melibatkan seluruh RW di Kota Bandung. Setiap RW menentukan satu lokasi dengan melibatkan minimal 50 orang per RW, termasuk pengurus RW, pengurus RT, DKM, Posyandu, Karang Taruna RW, dan masyarakat setempat yang fokus membersihkan lingkungan sekitar mereka.

Selain menyemarakkan Hari Jadi ke-214 Kota Bandung (HJKB), acara ini bertujuan untuk mengajak warga menjaga kebersihan lingkungan dengan semangat gotong royong, menjadikan Bandung lebih bersih, indah, dan nyaman bagi semua.

Follow WhatsApp Channel klopakindonesia.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Berkompetensi Global, 1.500 Lulusan SMK Diberangkatkan Bekerja dan Magang di Luar Negeri
Harga Ayam Potong Anjlok, Bagaimana Langkah Pemerintah
Tingginya Animo Masyarakat Berinvestasi Emas, Pegadaian Jawa Barat Fasilitasi dengan Bazar Emas
Penjelasan Gedung Putih soal AS Kenakan Tarif Impor 245% untuk China
Pra Event bank bjb Bandoeng10K Sukses Digelar, Bukti Revitalisasi Identitas Kota Bandung Melalui Semangat Lari dan Kolaborasi
RUPST bank bjb Sepakat Tebar Dividen 65,50 Persen dari Laba Bersih 2024
Aksi Massa di Kantor Kemendes Tolak PHK Pendamping Desa
Dorong Kemampuan Berpikir Kritis Anak Usia Dini, Kemendikdasmen Gelar Program Aksi Ilmuan Cilik
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 12:40 WIB

Berkompetensi Global, 1.500 Lulusan SMK Diberangkatkan Bekerja dan Magang di Luar Negeri

Kamis, 17 April 2025 - 20:47 WIB

Harga Ayam Potong Anjlok, Bagaimana Langkah Pemerintah

Kamis, 17 April 2025 - 15:05 WIB

Tingginya Animo Masyarakat Berinvestasi Emas, Pegadaian Jawa Barat Fasilitasi dengan Bazar Emas

Kamis, 17 April 2025 - 11:27 WIB

Penjelasan Gedung Putih soal AS Kenakan Tarif Impor 245% untuk China

Rabu, 16 April 2025 - 19:16 WIB

RUPST bank bjb Sepakat Tebar Dividen 65,50 Persen dari Laba Bersih 2024

Berita Terbaru

NEWS

Harga Ayam Potong Anjlok, Bagaimana Langkah Pemerintah

Kamis, 17 Apr 2025 - 20:47 WIB

SERBA SERBI

Daun Singkong, Kandungan Gizi, Manfaat Serta Efek Sampingnya

Kamis, 17 Apr 2025 - 19:57 WIB

Internasional

Penjelasan Gedung Putih soal AS Kenakan Tarif Impor 245% untuk China

Kamis, 17 Apr 2025 - 11:27 WIB