Deretan Praktik Baik Pemanfaatan Platform Teknologi Kemendikbudristek di Berbagai Daerah

Avatar photo

- Jurnalis

Kamis, 30 Mei 2024 - 16:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KlopakIndonesia – Kolaborasi yang dilakukan Balai Layanan Platform Teknologi (BLPT), Kementerian, Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) dengan stakeholder pendidikan di tingkat daerah berperan besar dalam mendorong ekosistem pendidikan digital untuk peningkatan kualitas dan pemerataan akses pendidikan.

Untuk menjaga keberlanjutan dan memperkuat kolaborasi tersebut, BLPT Kemendikbudristek rapat koordinasi bersama pemerintah daerah. Hadir dalam kegiatan di antaranya Dinas Pendidikan, Balai Teknologi Informasi Komunikasi Pendidikan (BTIKP), Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kemendikbudristek, serta para Duta Teknologi dan Kapten belajar.id dari masing-masing daerah.

“Kami ingin mensinergikan berbagai program dan platform teknologi pendidikan yang ada di Kemendikbudristek, agar semakin terdiseminasi ke tingkat daerah. Kami juga memiliki berbagai komunitas pendidikan yang selama ini menjadi perpanjangan tangan di seluruh provinsi untuk berbagi praktik baik platform yang telah dikembangkan oleh Kemendikbudristek,” ucap Pelaksana tugas (Plt.) Kepala Pusat Data dan Teknologi Informasi (Pusdatin), Wibowo Mukti, di Bandung, Jawa Barat, Rabu (29/5).

Perwakilan BTIKP Provinsi Jawa Timur, Titin Suwanti, menyampaikan sinergi yang telah dilakukan secara bersama-sama oleh Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur, Dinas Pendidikan kabupaten/kota, Balai Besar Penjaminan Mutu Pendidikan (BBPMP), dan Balai Besar Guru Penggerak (BBGP) dalam mendorong para guru untuk penggunaan platform teknologi.

Baca Juga :  8 Manfaat Paria (Pare) Untuk Kesehatan

“Kami mengeluarkan surat edaran berisi himbauan kepada seluruh sekolah untuk mengikuti PembaTIK (Pembelajaran Berbasis TIK). Sehingga pada PembaTIK 2023 kami mencapai 16 ribu peserta dan berhasil meraih penghargaan. Kami juga didukung oleh Duta Teknologi yang menyosialisasikan hal ini di media sosial,” ucap Titin.

Kemudian, dari BTIKP Provinsi Jambi, Khairul Fahmi, juga mengatakan bahwa ia selalu menjalin komunikasi dan koordinasi dengan Duta Teknologi di daerahnya, “Selain memiliki pusat sumber belajar, kami juga membawa in-house training ke daerah-daerah, di mana lokasi pelaksanaannya pun disepakati bersama para guru. Dalam program tersebut, kami membawa Duta Teknologi sebagai narasumber.”

Untuk meningkatkan partisipasi pemanfaatan platform teknologi di wilayahnya, Duta Teknologi Provinsi Jawa Barat, Deni Rohendi, mengaku bersinergi dengan BTIKP dan Dinas Pendidikan Jawa Barat, untuk melakukan coaching clinic aktivasi akun belajar.id dan Platform Merdeka Mengajar (PMM) secara masif.

Baca Juga :  bank bjb Raih Penghargaan Contact Center Service Excellence Award (CCSEA) 2024

Selain itu, platform teknologi juga telah masuk ke dalam Anugerah TIK Pendidikan (ATIKAN) 2023. “Penghargaan ini diberikan oleh Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat untuk seluruh stakeholder pendidikan, di antaranya penilaian Kihajar (Kita Harus Belajar) untuk murid, PembaTIK untuk guru, kemudian kami juga memberikan apresiasi kepada pengawas dan kepala sekolah,” ucap Deni.

Duta Teknologi Provinsi Jambi, Dona Yulia Sari, pun berbagi tentang pelaksanaan Kihajar STEM (Science, Technology, Engineering, and Mathematics) tahun 2023 yang merupakan hasil kolaborasi Dinas Pendidikan Provinsi Jambi, BTIKP Jambi, dan Duta Teknologi. “Sebagai langkah awal, kami mendorong para guru melakukan aktivasi akun belajar.id melalui surat edaran dinas pendidikan, kemudian para Duta Teknologi pun membuat webinar dan grup WhatsApp untuk mendampingi mereka setelah aktivasi. Kami juga melakukan sosialisasi dan diskusi bersama secara luring,” ujar Dona.

Follow WhatsApp Channel klopakindonesia.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Berkompetensi Global, 1.500 Lulusan SMK Diberangkatkan Bekerja dan Magang di Luar Negeri
Harga Ayam Potong Anjlok, Bagaimana Langkah Pemerintah
Tingginya Animo Masyarakat Berinvestasi Emas, Pegadaian Jawa Barat Fasilitasi dengan Bazar Emas
Penjelasan Gedung Putih soal AS Kenakan Tarif Impor 245% untuk China
Pra Event bank bjb Bandoeng10K Sukses Digelar, Bukti Revitalisasi Identitas Kota Bandung Melalui Semangat Lari dan Kolaborasi
RUPST bank bjb Sepakat Tebar Dividen 65,50 Persen dari Laba Bersih 2024
Aksi Massa di Kantor Kemendes Tolak PHK Pendamping Desa
Dorong Kemampuan Berpikir Kritis Anak Usia Dini, Kemendikdasmen Gelar Program Aksi Ilmuan Cilik
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 12:40 WIB

Berkompetensi Global, 1.500 Lulusan SMK Diberangkatkan Bekerja dan Magang di Luar Negeri

Kamis, 17 April 2025 - 20:47 WIB

Harga Ayam Potong Anjlok, Bagaimana Langkah Pemerintah

Kamis, 17 April 2025 - 15:05 WIB

Tingginya Animo Masyarakat Berinvestasi Emas, Pegadaian Jawa Barat Fasilitasi dengan Bazar Emas

Kamis, 17 April 2025 - 11:27 WIB

Penjelasan Gedung Putih soal AS Kenakan Tarif Impor 245% untuk China

Rabu, 16 April 2025 - 19:16 WIB

RUPST bank bjb Sepakat Tebar Dividen 65,50 Persen dari Laba Bersih 2024

Berita Terbaru

NEWS

Harga Ayam Potong Anjlok, Bagaimana Langkah Pemerintah

Kamis, 17 Apr 2025 - 20:47 WIB

SERBA SERBI

Daun Singkong, Kandungan Gizi, Manfaat Serta Efek Sampingnya

Kamis, 17 Apr 2025 - 19:57 WIB

Internasional

Penjelasan Gedung Putih soal AS Kenakan Tarif Impor 245% untuk China

Kamis, 17 Apr 2025 - 11:27 WIB