Mudik Bersama BUMN 2025: Pegadaian Kanwil X Jawa Barat Fasilitasi Perjalanan Gratis ke Kampung Halaman

Avatar photo

- Jurnalis

Kamis, 6 Maret 2025 - 13:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kementerian BUMN bersama BUMN kembali gelar program mudik bersama BUMN dengan tema “Mudik Aman Sampai Tujuan” yang merupakan kegiatan rutin tahunan dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri. Tahun ini, 78 perusahaan BUMN telah siap menyambut dan melayani dengan target 100.000 pemudik yang terbagi ke dalam tiga moda transportasi yaitu 1.360 Unit Bus (kapasitas 67.000 pemudik), 90 Rangkaian Kereta Api (kapasitas 28.000 pemudik), 26 Unit Kapal Laut (kapasitas 5.000 pemudik) dengan tujuan lebih dari 200 Kota/Kabupaten yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.​

Menteri BUMN, Erick Thohir menjelaskan Kementerian BUMN siap menindaklanjuti arahan Presiden Prabowo Subianto untuk menghadirkan kebijakan pro rakyat dalam menghadapi masa mudik Lebaran 2025. Kebijakan ini dilakukan agar masyarakat merasa aman, nyaman dalam menjalani ibadah di bulan Ramadan serta memberikan kemudahan dalam perjalanan bertemu dengan keluarga di kampung halaman.​​

“Mudik Bersama BUMN telah menjadi agenda rutin BUMN, hal ini sebagai wujud komitmen BUMN untuk terus memberikan manfaat bagi masyarakat Indonesia. Hal ini sesuai dengan keinginan Presiden Prabowo Subianto agar kita terus memberikan pelayanan yang baik bagi masyarakat. Bagi Kementerian BUMN, agenda mudik bersama ini serupa dengan kebijakan dalam menurunkan harga tiket pesawat atau penambahan gerbong kereta agar masyarakat dimudahkan untuk berkumpul dengan keluarga,” ujar Erick​

Di kesempatan terpisah, Tedi Bharata, Deputi Bidang Sumber Daya Manusia, Teknologi dan Informasi Kementerian BUMN menyampaikan Program Mudik Gratis BUMN 2025 mencakup lebih dari 200 kota tujuan di Pulau Jawa, Sumatera, Bali, Sulawesi, Kalimantan, Maluku dan Papua. Pemerintah dan BUMN berharap program ini dapat mengurangi kepadatan lalu lintas, menekan angka kecelakaan, serta memberikan pengalaman mudik yang lebih aman dan nyaman bagi masyarakat.​​​​

Baca Juga :  Pendaftaran Mudik Aman Sampai Tujuan Bersama BUMN 2025: Bio Farma Siapkan Kuota Sebanyak 10 Bis Tujuan Wonogiri dan Yogyakarta

Sementara itu, Direktur Utama PT Pegadaian, Damar Latri Setiawan menyampaikan bahwa program ini merupakan bentuk nyata kepedulian perusahaan BUMN dalam membantu masyarakat menjalankan tradisi mudik dengan lebih mudah dan terjangkau, termasuk PT Pegadaian yang juga menjadi salah satu BUMN penyelenggara.

“Mudik adalah momen yang selalu dinantikan, tetapi sering kali menjadi tantangan bagi banyak orang. PT Pegadaian ingin memastikan bahwa lebih banyak masyarakat bisa pulang kampung tanpa khawatir soal biaya transportasi. Kami mengajak semua calon pemudik untuk segera mendaftar dan memanfaatkan kesempatan ini,” ujar Damar.​​

Pegadaian memastikan bahwa seluruh moda transportasi yang digunakan telah memenuhi standar keamanan dan kenyamanan, sehingga para pemudik dapat melakukan perjalanan dengan tenang. Seluruh peserta juga akan mendapatkan fasilitas tambahan sesuai dengan kebijakan penyelenggara guna memastikan pengalaman mudik yang lebih baik.​​​​​​​
Pendaftaran program dari seluruh BUMN dimulai dari tanggal 3 Maret hingga 17 Maret 2025 sesuai jadwal masing-masing BUMN, atau sampai dengan maksimal kuota tercapai. Mudik Bersama gratis dijadwalkan berangkat sesuai dengan jenis moda transportasi, yaitu Bus : 27 Maret 2025, Kereta Api : 25, 26, 27, 28 Maret 2025, Kapal Laut : 28 Maret 2025.

Pada tahun ini, Pegadaian memfasilitasi Mudik Gratis melalui 12 Kantor Wilayahnya, diantaranya Kantor Pegadaian Wilayah Medan, Pekanbaru, Palembang, Balikpapan, Manado, Makassar, Denpasar, Jakarta 1, Jakarta 2, Bandung, Semarang dan Surabaya. Bagi masyarakat yang ingin mendapatkan informasi terbaru mengenai jadwal keberangkatan, rute perjalanan, fasilitas yang disediakan, dan mendaftar dapat langsung menghubungi PIC dari 12 Kantor Wilayah Pegadaian yang dapat dilihat di akun instagram @pegadaian_id dan @tjslpegadaian.

Baca Juga :  Nabung di bank bjb, Bisa Dapat Tiket Konser Sheila On 7 "Tunggu Aku di Special Tour 2024"

Kepala Bagian Humas & Protokoler PT Pegadaian Jawa Barat, Denny Rudiono menyampaikan, “Sebagai bagian dari program tersebut, PT Pegadaian Kanwil X Jawa Barat turut serta dalam penyelenggaraan mudik gratis dengan rute dari Bandung menuju Palembang, Yogyakarta, dan Surabaya. Pemberangkatan akan dilaksanakan pada Kamis, 27 Maret 2025, dengan titik kumpul di Kantor Pegadaian Wilayah X Jawa Barat, Jl. Pungkur No. 125 Bandung, Pukul 07.00 pagi. Seluruh perjalanan menggunakan moda transportasi bus yang telah disiapkan untuk memberikan kenyamanan bagi para pemudik”.

Pemimpin PT Pegadaian Kanwil X Jawa Barat, Dede Kurniawan, mengungkapkan komitmennya dalam mendukung program ini. “Kami di Pegadaian sangat antusias dapat berpartisipasi dalam program Mudik Bersama BUMN 2025. Kami berharap fasilitas mudik gratis ini dapat membantu masyarakat, khususnya nasabah Pegadaian dan masyarakat umum, agar bisa merayakan Lebaran bersama keluarga di kampung halaman dengan aman dan nyaman,” ujarnya.

Pendaftaran program mudik gratis ini dibuka mulai tanggal 3 hingga 14 Maret 2025 melalui link bit.ly/MudikPGDKanwilBDG. Beberapa persyaratan yang harus dipenuhi antara lain peserta merupakan nasabah Pegadaian atau masyarakat umum (selama kuota masih tersedia), terdaftar dalam 1 Kartu Keluarga dengan maksimal 4 orang, khusus anak di bawah usia enam bulan tidak perlu didaftarkan. Selain fasilitas transportasi gratis, peserta juga akan mendapatkan goodie bag menarik serta konsumsi untuk berbuka puasa dan sahur selama perjalanan.

Jangan lewatkan kesempatan ini untuk mudik dengan aman dan nyaman bersama Pegadaian! Segera daftarkan diri Anda dan keluarga sebelum kuota terpenuhi. Untuk informasi lebih lanjut, silakan menghubungi tim Pegadaian di nomor 082113436110.

Follow WhatsApp Channel klopakindonesia.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Pegadaian Kanwil X Jawa Barat Dukung Tren Loud Budgeting, Generasi Muda Berani Berhemat demi Masa Depan
Festival Tring! Pegadaian Cirebon Dorong Gaya Hidup Sehat dan Investasi Emas Digital
Transformasi Digital: Pegadaian Kanwil X Jawa Barat Luncurkan Aplikasi ‘Tring!’ di Tasikmalaya, Mudahkan Investasi Emas dalam Genggaman
Transformasi Digital Melaju Pesat, Transaksi Digital Pegadaian di Jawa Barat Tumbuh Signifikan Sepanjang 202
Pegadaian Jawa Barat Catat Lonjakan Nasabah Baru 43,54% di Tahun 2025, Fokus pada Digitalisasi dan Inklusi Keuangan
Gen Z Jabar Dominasi Investasi Emas, Pegadaian Kanwil X Jawa Barat Catat Pertumbuhan Signifikan
Kinerja Emas Pegadaian Jawa Barat Melonjak Drastis 295,51% di Tahun 2025
Pegadaian Jawa Barat Raih TJSLP Award 2025, Bupati Cirebon Apresiasi Kontribusi Nyata Pembangunan Daerah

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 12:18 WIB

Pegadaian Kanwil X Jawa Barat Dukung Tren Loud Budgeting, Generasi Muda Berani Berhemat demi Masa Depan

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:08 WIB

Festival Tring! Pegadaian Cirebon Dorong Gaya Hidup Sehat dan Investasi Emas Digital

Senin, 12 Januari 2026 - 13:16 WIB

Transformasi Digital: Pegadaian Kanwil X Jawa Barat Luncurkan Aplikasi ‘Tring!’ di Tasikmalaya, Mudahkan Investasi Emas dalam Genggaman

Sabtu, 10 Januari 2026 - 10:01 WIB

Transformasi Digital Melaju Pesat, Transaksi Digital Pegadaian di Jawa Barat Tumbuh Signifikan Sepanjang 202

Kamis, 8 Januari 2026 - 12:12 WIB

Pegadaian Jawa Barat Catat Lonjakan Nasabah Baru 43,54% di Tahun 2025, Fokus pada Digitalisasi dan Inklusi Keuangan

Berita Terbaru

NEWS

Kasus Jambi “Potret Kelam Pendidikan Bangsa Ini”

Jumat, 16 Jan 2026 - 17:44 WIB